Garansi 10 Tahun
Free Shipping pulau Jawa & Sumatera
bantal-kotor-inthebox.jpg

4 Hal Menjijikan di Balik Bantal Kotor

22 October 2018

Percayakah kamu kalau faktanya, bantal adalah benda yang paling kotor di kamar tidur. Ada beberapa hal menjijikan yang ada di balik bantal kotor yang jarang diketahui karena memang kasat mata. Oleh karena itu, sangat penting untuk membersihkan atau mencuci bantal. Apa saja yang ada di balik bantal?

4 Hal Tersembunyi di Balik Bantal Kotor

Tak semua kotoran bisa terlihat oleh mata kita. Ada banyak kotoran atau bahkan hewan yang tak terlihat, namun tetap berbahaya bagi kesehatan tubuh. Salah satu benda yang paling kotor di rumah adalah bantal.

Harus kamu tahu kalau di balik bantal kotor terdapat hal-hal berikut ini:

1. Tungau Debu

Tungau debu atau kutu debu adalah hewan yang sangat kecil dan biasanya tak kasat mata. Hewan yang satu ini sangat suka untuk bersarang di bantal kotor. Kondisi bantal yang lembap, gelap, dan hangat membuat tungau debu sangat betah untuk berada di sana. 

Seperti yang kita tahu, tungau memang tidak menggigit, sehingga sebagian besar orang agak menyepelekannya. Pada kenyataannya, kotoran tungau debu bisa menjadi masalah karena menjadi allergen bagi beberapa orang. Efeknya bisa menyebabkan mata gatal, hidung tersumbat, atau bahkan bersin-bersin saat bangun tidur.

2. Jamur

Percaya atau tidak, ada ilmuan yang berhasil melihat ada puluhan ribu spesies jamur pada bantal kotor. Jamur ini memang tak kasat mata dan untungnya sebagian besar jamur tidak berbahaya, sehingga masih aman bagi beberapa orang.

Sejauh ini, jamur yang paling berbahaya di bantal kotor adalah aspergillus fumigatus. Jenis jamur ini bisa memperparah asma atau bahkan bisa saja menjadi pemicu asma.

3. Sel Kulit Mati

Bantal kotor juga mengandung banyak sel-sel kulit mati, terutama yang berasal dari wajah kita. Perlu diketahui bahwa setiap menitnya ada ribuan sel kulit mati yang terlepas dari tubuh manusia. Di sisi lain, sepertiga kehidupan manusia memang dihabiskan dengan tidur. Oleh karena itu, pasti ada banyak sekali sel kulit mati yang terperangkap di bantal.

4. Bulu Hewan Peliharaan

Memelihara hewan seperti anjing dan kucing bukanlah hal yang asing lagi, bahkan sebagian besar pemilik membiarkan mereka untuk tidur bersama di kasur. Kebiasaan inilah yang membuat bulu hewan peliharaan menempel di bantal, bahkan jika hewan tak pernah naik ke kasur pun bulunya masih bisa menempel di bantal karena terbawa oleh kamu.

Apabila hal ini dibiarkan secara terus-menerus, maka pernapasan kamu akan terganggu. Bisa dikatakan bahwa efek bantal kotor akibat bulu hewan bisa memicu timbulnya penyakit pernapasan, bahkan bisa semakin parah di kemudian hari.

Ganti Bantal Kotor dengan…

Menjijikan bukan?

Ternyata ada banyak hal tak kasat mata yang cukup berbahaya bagi tubuh dan menempel di bantal yang kita pakai setiap hari. Oleh karena itu, jangan lupa untuk mengganti bantal setiap lima tahun sekali. Bukan tanpa alasan, bantal yang sudah berusia lima tahun sudah tak bisa menyangga kepala dengan baik dan tentunya sudah dipenuhi dengan berbagai kuman serta bakteri.

Sangat disarankan kamu mengganti bantal kotor dengan bantal INTHEBOX. Kalau kamu memilih bantal yang satu ini, sudah dapat dipastikan berkualitas karena bisa memberikan kenyamanan ekstra. Soal kotoran di bantal? Jangan ditanya, sudah pasti bantal INTHEBOX bebas kotoran dan mudah dibersihkan.

ARTIKEL LAINNYA

6 Jenis Tanaman Terbaik Untuk Menghiasi Kamar Tidur dan Manfaatnya
17 December 2020
Tanaman di kamar tidur tidak hanya akan mempercantik ruangan, namun juga bisa meningkatkan kualitas udara dan tidur kamu. Agar tidak salah memilih tanaman, berikut 6 jenis tanaman terbaik untuk menghiasi kamar tidur kamu. Selengkapnya
7 Bahaya Tidur Sore (Setelah Ashar) bagi Kesehatan, Waspada!
20 February 2020
Bahaya tidur sore bikin gila, benarkah? Faktanya memang banyak efek, dampak, dan bahaya tidur setelah ashar bagi kesehatan menurut dokter. Mulai dari badan lemas hingga bisa meningkatkan risiko penyakit diabetes. Selengkapnya
4 Manfaat dan Tips Mendengarkan Musik Saat Tidur
23 December 2020
Musik atau lagu adalah alat luar biasa yang mampu meningkatkan kesehatan emosional, performa, kreatifitas, terapi, dan bahkan kualitas tidur. Saat tidur, musik atau lagu bisa membantumu lebih rileks. Lantas apa saja manfaat mendengarkan musik saat tidur? Berikut jawabannya! Selengkapnya
CS1