Garansi 10 Tahun
Free Shipping pulau Jawa & Sumatera
darah-di-kasur-inthebox.jpg

5 Cara Menghilangkan Noda Darah Haid di Kasur

25 August 2018

Datang bulan atau haid adalah hal yang tidak bisa dihindari oleh para wanita. Tak jarang seorang wanita merasa nyeri dan tidak nyaman saat menjalani aktivitas, termasuk saat tidur. Ketika tembus, banyak yang bingung karena tidak tahu cara menghilangkan noda darah haid yang menempel di kasur.

Sebenarnya, kalau kamu tahu tipsnya, maka darah di kasur akan benar-benar hilang dengan mudah tanpa membekas sedikitpun. Kamu juga tak perlu kesal atau jijik lagi jika tembus. Nah, melalui artikel hari ini, InTheBox akan memberikan trik rahasia untuk menghilangkan noda darah haid menggunakan alat dan bahan sederhana.

Ini cara menghilangkan noda darah di kasur dengan cepat dan mudah:

1. Larutan Garam + Air Dingin

Alat dan bahan untuk membersihkan darah di kasur yang pertama ini tentunya dapat dengan mudah didapatkan dan bahkan selalu tersedia di dapur. Kenapa harus pakai air dingin? Ternyata, air dingin berperan untuk membuat agar noda mudah terangkat.

Kamu cukup siapkan dua sendok garam, secangkir air dingin, dan lap bersih. Selanjutnya, lakukan cara ini:

  • Larutkan garam dengan air dingin
  • Tuangkan larutan garam dingin ke kain lap bersih
  • Gunakan lap untuk menekan-nekan noda di kasur dan ulangi sampai noda hilang
  • Bilas kasur menggunakan kain lap lain yang dicelupkan ke air dingin.

2. Sabun Cuci Piring + Air Dingin

Kalau noda darah di kasur masih sangat baru, maka segeralah lakukan cara menghilangkan noda darah yang satu ini. Ya, kamu hanya butuh beberapa sabun cuci piring cair dan juga air dingin secukupnya hingga terbentuk larutan sabun yang berbusa.

Kalau larutan sabun sudah diap, maka kamu juga perlu siapkan lap bersih dan sikat gigi. Lakukan cara ini:

  • Celupkan lap bersih ke dalam wadah yang berisi larutan sabun dingin
  • Usapkan lap tersebut pad kasur yang terkena darah haid
  • Gosok permukaan kasur yang kena noda darah haid dengan sikat gigi secara perlahan
  • Lap permukan kasur menggunakan lap kain yang sudah dibasahi dengan air dingin

3. Sampo

Bahan sederhana lain yang bisa kamu gunakan sebagai cara menghilangkan noda darah haid di kasur adalah sampo. Terkait hal ini, kamu bisa menggunakan sampo jenis apapun. Jangan lupa siapkan alat lain, seperti air secukupnya, sikat gigi, dan lap kain.

Sudah siap semuanya? Ini tahapan yang harus kamu lakukan:

  • Tuangkan sedikit sampo ke sikat gigi
  • Sikat permukaan kasur bernoda secara perlahan
  • Basahi lap kain dengan air secukupnya untuk mengelap kasur

Lakukan semua tahapan ini berulang kali sampai noda darah di kasur pun menghilang.

4. Pasta Maizena

Bisa dibilang, cara menghilangkan noda darah ini memang mudah, namun kamu harus bisa membuat larutan yang tepat hingga membentuk pasta. Pasta maizena ini terbuat dari campuran 2 sendok maizena, 1 sendok garam, dan seperempat gelas hidrogen peroksida.

Jika pasta maizena yang kamu buat sudah siap, langsung lakukan cara menghilangkan noda darah berikut ini:

  • Oleskan pasta maizena ke permukaan kasur yang kena noda
  • Diamkan beberapa saat hingga pasta mengering sempurna
  • Kikis atau kerik pasta tersebut menggunakan sendok

Sangat sederhana dan juga mudah bukan? Noda darah haid di kasur pun akan ikut terangkat bersama pasta maizena yang sudah mengering tersebut.

5. Hidrogen Peroksida

Kalau di poin sebelumnya hidrogen peroksida hanya menjadi bahan tambahan, kini kita gunakan sebagai bahan utama penghilang noda darah di kasur. Keampuhan hidrogen peroksida memang tidak perlu diragukan lagi, namun sebaiknya cara ini dijadikan pilihan terakhir karena nyatanya bisa membuat kain permukaan kasur menjadi rapuh.

Begini cara menghilangkan noda darah haid menggunakan hidrogen peroksida:

  • Teteskan sedikit hidrogen peroksida ke atas noda darah
  • Diamkan sekitar 30 detik
  • Ketika mulai berbuih, segera lap dengan kain kering
  • Bersihkan permukaan kasur dengan lap yang sudah dicelukan ke dalam air

Ternyata cara mengilangkan noda darah haid sangatlah mudah, ya? Kini kamu tak perlu panik lagi jika ada darah di kasur ketika datang bulan.

Oh, ya, ada baiknya kamu juga memilih kasur dengan permukaan yang lembut dan juga kuat agar lebih mudah dibersihkan dan tak perlu khawatir mudah rusak. Bingung pilihannya? Pakai saja bed INTHEBOX yang bisa kamu pilih di sini!

ARTIKEL LAINNYA

7 Penyebab Mimisan Pada Anak Saat Tidur, Wajib Waspada!
21 January 2019
Mimisan bisa terjadi kapan saja, termasuk ketika sedang tidur. Kali ini kita akan membahas mengenai penyebab mimisan pada anak yang ternyata menunjukkan kondisi berbahaya. Jangan pernah disepelekan, ketahui juga bagaimana cara mengatasinya! Selengkapnya
7 Cara Menghilangkan Tungau | Cepat, Alami, Mudah
25 July 2018
Kutu kasur atau tungau adalah hewan yang bentuknya tak kasat mata, ukurannya hanya 0,5 mm. Hewan kecil ini biasa bersarang di kasur, sofa, atau karpet dan cukup berbahaya. Kamu bisa menghilangkan tungau dengan cara mudah dan bahan alami berikut ini! Selengkapnya
7 Cara Mudah Membersihkan Kasur
15 December 2020
Kasur bisa menjadi kotor seiring berjalannya waktu. Jadi sangat penting untuk menjaga agar kasur kita selalu bersih dengan cara membersihkannya secara berkala. Berikut rekomendasi cara membersihkan kasur yang bisa kamu coba di rumah. Selengkapnya
CS1