Garansi 10 Tahun
Free Shipping pulau Jawa & Sumatera
travis-yewell-F-B7kWlkxDQ-unsplash-min1.jpg

Bolehkah Mendengarkan Musik Sambil Tidur?

21 December 2020

Musik atau lagu sudah menjadi bagian hidup yang sulit dipisahkan dari keseharian kita. Kita mendengarkan musik saat di perjalanan, berlari, bekerja, menulis, dan kegiatan lainnya yang biasa kita lakukan sambil ditemani lantunan musik. Namun, bagaimana kalau kita mau beristirahat? Bolehkah mendengarkan musik atau lagu sebelum tidur?

Tidak sedikit orang yang mendengarkan musik saat tidur. Karena mereka merasa musik atau lagu yang santai bisa membuat tubuh dan pikiran menjadi lebih rileks, kemudian tubuh diharapkan lebih cepat mengantuk dan tertidur. Baca tulisan ini sampai selesai untuk mengetahui fakta seputar mendengarkan musik saat tidur!

Musik Membantu Kamu Tertidur

Menurut penelitian, musik bisa membantu seseorang tertidur. Namun harus diperhatikan jenis musik yang didengarkan. Musik dengan tempo lambat dan lembut akan membantumu tertidur. 

Ada baiknya mulai mendengarkan musik sekitar 45 sebelum kamu bersiap tidur. Disarankan mendengarkan lagu dengan 60 beat per menit, karena mampu membantu memperlambat detak jantung sehingga lebih siap untuk beristirahat.

Bagi yang memiliki masalah tidur pun bisa dibantu oleh musik dan mata pun akan lebih cepat terpejam.

Sebaiknya pilih musik yang tidak berisi kata-kata apalagi musik yang mampu membuat kita emosional. 

Bahaya Mendengarkan Musik Saat Tidur

Tidak apa-apa mendengarkan musik sambil tidur. Namun jangan menggunakan alat bantu seperti earphone atau headphone untuk mendengarkan musik saat tidur, karena bisa membahayakan.

Itu bisa membuat telinga tidak nyaman, apalagi kalau kita bergerak saat terlelap. Saluran telinga bisa sakit akibat gesekan dengan earphone atau headphone yang dipakai. Selain itu, kotoran bisa semakin menumpuk dan sirkulasi udara terganggu karena lubang telinga tertutup dalam waktu yang lama.

Dalam waktu yang lama, hal ini bisa membuat fungsi pendengaran menurun.

Bagaimana Cara Mendegarkan Musik Saat Tidur yang Disarankan?

Jenis musik yang sebaiknya didengarkan saat tidur bisa disesuaikan dengan pilihan masing-masing orang. Namun ada hal yang harus diperhatikan:

  • Beat tidak lebih dari 80 per menit. Semakin lambat semakin baik.
  • Gunakan speaker dengan pengaturan volume yang rendah.
  • Jangan dengarkan musik dengan lirik, karena bisa membuat otak terlalu aktif.
  • Redupkan atau matikan lampu untuk membantu tidur.
  • Pastikan suhu ruangan sejuk.
  • Gunakan kasur yang nyaman.

---

Namun kalau kamu memiliki masalah tidur yang cukup serius, ada baiknya konsultasikan terlebih dulu dengan dokter. Agar kamu bisa mendapatkan solusi yang tepat terkait tidurmu. 

ARTIKEL LAINNYA

7 Efek Begadang yang Ternyata Bahaya bagi Tubuh
6 September 2018
Kamu sering begadang? Kalau jawabannya ya, cobalah untuk segera ubah kebiasaan ini. Faktanya, ada banyak bahaya dan efek begadang bagi kesehatan tubuh, bahkan bisa mengundang beragam penyakit berbahaya seperti stroke, serangan jantung, hingga kanker. Ketahui akibat lainnya dalam artikel ini! Selengkapnya
5 Bahaya Kerja di Atas Kasur yang Harus Diwaspadai!
26 January 2021
Bekerja dari rumah atau working from home menjadi populer dan dilakukan banyak orang apalagi di masa pandemi saat ini. Namun di balik itu semua, ada bahaya kerja di atas kasur yang harus diwaspadai. Selengkapnya
Harga Spring Bed Berkualitas dan Bagus, Ternyata Murah!
12 February 2019
Kamu lagi cari spring bed baru? Kalau begitu, cari tahu dulu berapa harga spring bed sebelum memutuskan untuk membelinya. Banyak yang bilang jenis kasur yang satu ini mahal, tapi ternyata ada harga kasur spring bed murah dan berkualitas! Selengkapnya
CS1